Mengubah Spacing antar huruf

[Ms-Word 2010]
Adakalanya anda perlu menaruh sebuah kalimat dalam satu baris secara utuh, namun karena kalimat yang anda miliki terlalu panjang, kalimat itu terpecah menjadi dua baris. Lalu, bagaimana sebaiknya supaya anda bisa menaruhnya dalam satu baris? Di samping mengubah ukuran font, anda bisa mengubah jarak antar huruf atau yang lebih dikenal dengan Spacing. Dengan mengubah spacing, anda dapat mengatur jarak antar huruf baik menjadi lebih rapat ataupun menjadi lebih renggang.

Untuk mengubah spacing, ikuti langkah-langkah berikut:



  1. Blok kalimat yang akan anda ubah spacing nya.
  2. Lakukan klik kanan dan pilih opsi 'Font'.
  3. Setelah window font terbuka, berpindahlah pada tab 'Advanced' dan anda akan mendapatkan dropdown Spacing di bagian tersebut.
  4. Ada tiga pilihan, yaitu Normal sebagai pengaturan default, extended yang membuat jarak antar huruf menjadi longgar, dan condensed yang membuat jarak antar huruf menjadi lebih rapat. anda dapat memilih salah satu diantara ketiganya.
  5. Apabila anda ingin memberikan jarak yang lebih lebar atau lebih sempit (custom), dapat anda lakukan melalui dropdown By yang berada tepad di sebelah kanan dropdown Spacing.
  6. Setelah selesai memilih atau melakukan pengaturan spacing, tekan tombol Ok dan lihat hasilnya.

Selamat! Anda sudah bisa mengubah jarak antar huruf. Mengapa tidak anda terapkan untuk pengerjaan dokumen anda selanjutnya? :) 

Comments

Popular posts from this blog

Mencetak Halaman Ganjil atau Genap Saja

Memilih gambar yang terletak di belakang teks

Paragraf Menggantung (Hanging)