Posts

Showing posts from June, 2012

Mengubah Warna Tema Ms-Word

Image
[Ms-Word 2007] Tema warna dalam Ms-Word 2007 secara default adalah warna biru. Tema ini ternyata dapat diubah menjadi beberapa warna yang lain, Microsoft telah menyediakan 3 pilihan warna yaitu Blue (biru), Black (hitam) dan Silver (abu-abu metalik). Untuk mengubah tema warna dasar ikuti langkah-langkah berikut ini : Klik 'Office Button' yang terletak di sudut kiri atas pada Ms-Word. Pilih 'Word Options' yang terdapat di bagian bawah Pilih Tab 'Display' dan ub ah 'Color Scheme' sesuai keinginan anda (pada contoh ini saya pilih Hitam / Black) Klik 'OK' Dan tampilan Ms-Word anda akan berubah seperti di bawah ini. Untuk mengubah menjadi warna silver, ubah 'Color Scheme' menjadi 'Silver'. Demikianlah cara mengubah warna tema dalam Ms-Word 2007.

Membandingkan dua dokumen secara berdampingan

Image
[Ms-Word 2007, Ms-Word 2010] Apabila anda memiliki dua buah dokumen yang ingin anda bandingkan isinya, tentunya anda akan membuka kedua dokumen tersebut secara berdampingan dan memulai untuk memeriksa halaman per halaman. Pekerjaan tersebut mungkin akan melelahkan anda apabila dokumen yang sedang anda bandingkan memiliki jumlah halaman yang banyak. Nah, berikut ada tips yang memudahkan anda untuk memeriksa dua dokumen tanpa harus berpindah-pindah antar window untuk sekedar melakukan navigasi ( scrolling ) pada dokumen yang anda miliki. Buka kedua dokumen yang ingin anda bandingkan isinya. Selanjutnya, lakukan klik pada tombol ' View Side by Side ' yang dapat anda temukan di dalam tab View .  Perhatikan tombol ' Synchronous Scrolling ' yang juga dapat anda temukan di dalam tab View akan menjadi aktif juga. Coba lakukan scroll  pada salah satu dokumen dan lihat hasilnya. Tombol View Side by Side dan Synchronous Scrolling Kedua dokumen yang telah anda buka sebe

Menghapus format pada Ms-Word

Image
[Ms-Word 2007] atau  [Ms-Word 2010] tahukan anda jika Ms-Word memiliki shortcut untuk menghapus format pada teks/kalimat yang ada dan mengembalikannya dalam bentuk normal? didalam Ms-Word 2007 & Ms-Word 2010 kita menemukan pula format style. - untuk menghapus format berupa bold , italic, maupun underline  kita bisa menggunakan langkah-langkah berikut: 1. Blok teks/kalimat yang ingin kita kembalikan formatnya ke bentuk semula. 2. Tekan Ctrl+Space. 3. Maka format  bold ,  italic,  maupun  underline   tersebut akan hilang - untuk mengapus format style kita dapat menggunakan langkah-langkah berikut: 1.  Blok teks/kalimat berformat style yang ingin kita kembalikan formatnya ke bentuk semula. 2. Tekan Ctrl+Shift+N 3. Maka format style yang ada pada teks/kalimat akan berubah menjadi format normal

Memisahkan garis bawah antar kata

Image
[Ms-Word 2007, Ms-Word 2010] Standard-nya, ketika Anda menggunakan menggunakan Ctrl-U untuk menggaris bawah suatu kalimat, maka keseluruhannya akan digaris bawah (termasuk spasi yang memisahkan antar kata). Jika Anda menginginkan untuk menggaris bawah hanya pada kata (tidak termasuk spasi), lakukan langkah berikut: Blok terlebih dulu teks yang hendak digaris bawah secara terpisah. Tekan CTRL+SHIFT+W.  Cara ini akan menghemat waktu anda ketimbang anda harus menghilankan satu persatu garis bawah pada spasi. Jika anda menekan CTRL+SHIFT+W untuk yang kedua kalinya, maka garis bawah akan dihilangkan. Untuk menyambungnya lagi, tekan saja CTRL+U. Ada garis bawah tunggal, ada juga garis bawah ganda (yang mungkin bisa digunakan untuk memberi penekanan yang lebih dari sekedar garis bawah tunggal). Tidak ada shortcut untuk garis bawah ganda ini. Cara untuk memberi garis bahwa ganda adalah: Blok teks yang hendak digaris bawah. Tekan CTRL+D. Di combo box Underline style, pilih garis

Melihat isi dokumen Word tanpa menginstall Word

Image
[Ms-Word 2007, Ms-Word 2010] Tidak harus menginstall Ms-Word untuk dapat menampilkan dokumen Word. Manfaatkan saja program Word viewer.  Program  ini benar-benar diberi gratis oleh Microsoft! Hampir semua bisa dilakukan oleh program viewer ini, kecuali pengeditan tentu saja.  Link untuk mendownload ada di:  http://www.microsoft.com/en-us/download/details.aspx?id=4 Daftar format dokumen yang dapat ditampilkan adalah: Word Document (.docx) Word Macro-Enabled Document (.docm) Rich Text Format (.rtf) Text (.txt) Web Page formats (.htm, .html, .mht, .mhtml) WordPerfect 5.x (.wpd) WordPerfect 6.x (.doc, .wpd) Works 6.0 (.wps) Works 7.0 (.wps) XML (.xml)

Membagi Window

Image
[Ms-word 2007, Ms-word 2010] Kenapa window harus dibagi? Ketika Anda bekerja dengan dokumen yang panjang, anda mungkin perlu melihat sesuatu yang letaknya jauh di bawah atau di atas halaman yang sedang Anda edit. Dengan membagi window, anda dapat bergerak dengan bebas di satu window, dan membiarkan window yang lain tetap berada di tempatnya. Shortcut untuk membagi window adalah: Alt+Ctrl+S.

Crop gambar dengan shape

Image
[Ms-Word 2007, Ms-Word 2010] Ketika anda bekerja dengan sebuah dokumen atau lebih, kadang anda akan berurusan dengan gambar, anda tentunya ingin agar gambar yang anda letakan pada dokumen anda tidak hanya berbentuk kotak atau anda ingin membuang sebagian gambar yang anda anggap tidak perlu (cropping) Di Ms Word sebenarnya anda tidak harus meng-crop gambar dengan bentuk segiempat tapi juga bisa berbentuk shape,  begini caranya:           1.  Klik pada gambar, kemudian pilih format atau double klik pada gambar.            sehingga ribbon seperti pada gambar   2         2.      Lalu pilih menu crop (klik pada panh kecil d bawah icon) sehingga muncul menu seperti pada gambar 3                    3.       Pilih shape yang anda ingin kan dan…. Selamat, kini anda sudah bisa meng-crop gambar kedalam shape, 4         4.       Sebagai tambahan klik crop lagi pilih fit untuk mengatur ukuran crop Untuk anda yang belum tahu, tunggu apa lagi