Memanfaatkan Mail Merge untuk membuat label undangan
[Ms-Word 2007, Ms-Word 2010, Ms-Word 2013] Suatu waktu anda akan mengadakan acara dan anda harus mengundang keluarga, rekan, sahabat dan lain-lain. Ada begitu banyak nama dan alamat yang harus anda cetak untuk nantinya ditempel di undangan. Sebelumnya, kita sudah belajar bagaimana menggunakan Mail merge untuk banyak membuat surat . Nah, kini kita juga akan memanfaatkan Mail Merge untuk mempermudah proses pembuatan label ini. Sebenarnya cara yang kita gunakan masih sama, hanya saja kali ini kita akan memanfaatkan penggunaan 'Rules' di Mail Merge. Di Indonesia, banyak sekali dijual stiker yang digunakan untuk label dan ada berbagai macam ukuran. Untuk mudahnya, pada contoh kali ini saya menggunakan stiker label merk T&J karena kualitas yang cukup oke dan produsennya menyediakan template label dalam bentuk Ms-Word untuk setiap ukuran label yang diproduksinya. Untuk template label merk T&J, dapat anda unduh di sini (sesuaikan dengan nomor label yang anda beli). Seb